Babinsa Koramil 0829-14/Klampis Laksanakan Komsos Dengan Pembuat Cincau

    Babinsa Koramil 0829-14/Klampis Laksanakan Komsos Dengan Pembuat Cincau
    Babinsa Koramil 0829-14/Klampis Sertu Sutikno saat mengunjungi ibu Mahrus, pembuat Cincau hitam

    BANGKALAN, - Momen dibulan Ramadan merupakan berkah tersendiri bagi industri makanan dan minuman rumahan. Tidak terkecuali bagi pembuat cincau hitam asal Dusun Pokak Desa Bator Kecamatan Klampis Kabupaten Bangkalan. Ibu Mahrus yang kesehariannya membuat cincau hitam mendapat kunjungan Babinsa Koramil 0829-14/Klampis, Sertu Sutikno, kedatangan Babinsa tersebut bertujuan untuk melihat secara langsung proses pembuatan cincau hitam sekaligus melaksanakan komunikasi sosial (komsos). 

    Menurut ibu Mahrus, usaha pembuatan cincau hitam ini sudah dijalankannya dari tahun 2021. “Alhamdulillah pak, sejak 2021, sampai sekarang masih berjalan dengan lancar.” Tuturnya pada Kamis (30/03/2023).


    Sementara ditempat yang terpisah, Danramil 0829-14/Klampis, Kapten Inf M. Hayat, menyampaikan, “Komsos yang dilakukan merupakan tugas pokok dari babinsa untuk mendukung kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan dengan memberikan motivasi kepada para pelaku UMKM seperti halnya ibu Mahrus pemilik usaha pembuatan cincau hitam.” Tuturnya. 

    Danramil berharap, “Saya berharap dengan kehadiran babinsa di tengah-tengah masyarakat dapat langsung membantu masyarakat dengan mensejahterakan wilayah binaannya.” Pungkas Danramil.

    bangkalan kodim 0829 babinsa
    AHSAN

    AHSAN

    Artikel Sebelumnya

    Pembinaan Jaring Mitra Karib Kodim 0829/Bangkalan...

    Artikel Berikutnya

    Peringati HUT Persit Ke 77, Persit Kodim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Lanud Sultan Hasanuddin Gelar Doa Bersama Jelang HUT Koopsudnas
    Polisi Buka Posko Pelayanan untuk Warga Korban Kebakaran di Kemayoran
    Dittipidsiber Tangkap Pelaku Deepfake Presiden Prabowo dan Pejabat Negara Lainnya
    Spektakuler! Kedai Kopi Raluna Ajak Pengunjung Ikuti Kajian Sirah Nabawiyah

    Ikuti Kami